
Rapat Kerja (RAKER) Tahun Anggaran 2021/2022, Pengembangan Visi Misi Sekolah dan evaluasi Perencanaan RKS/RKAS Tahun 2021/2022 SMP Negeri 04 Manokwari
Pada rapat kerja yang dilaksanakan oleh SMP Negeri 04 Manokwari pada hari Senin, 8 November 2021 diikuti dengan antusias bapak/ ibu guru dan stap. Kepala sekolah SMP Negeri 04 Manokwari meminta semua dewan guru dan tata usaha untuk bersama-sama memajukan sekolah. Dalam kegiatan tersebut ada beberapa hal yang dilakukan yaitu memperbaiki visi dan misi sekolah, struktur organisisasi sekolah dan pembagian tugas delapan standar penilaian. Pembagian ini dilakukan untuk mengoptimalkan/ memaksimalkan untuk persiapan akreditasi sekolah dimasa yang akan mendatang. Dalam kesempatan itu juga kepala sekolah SMP Negeri 04 Manokwari di ruang kerjanya menyampaikan, bahwa untuk mendukung program-program strategis yang telah direncanakan oleh bapak/ibu guru, akan ditunjang dengan sarana dan prasarana yang memadai untuk mewujudkan SMPnegeri 04 Manokwari yang unggul di tahun 2030.
Dalam kesempatan yang sama Teguh Budiono, S.Pd, sebagai oprator sekolah mengharapkan juga kepada guru-guru di SMP Negeri 04 Manokwari untuk meningkatkan kompetensi guru dalam bidang teknologi, karena proses pembelajaran yang akan dilaksanakan di sekolah akan berbasis digital.